4 Tahun Memimpin Kota Bima, Wali Kota: Membangun Bersama Rakyat

Di tahun keempatnya sebagai Wali Kota Bima, H. Muhammad Lutfi, SE dan Wakil Wali Kota Bima Feri Sofyan, SH digelar dengan suka cita oleh segenap instrumen pejabat lingkup Pemerintah Kota Bima dan seluruh perwakilan lapisan masyarakat pada Senin Malam (26/09) bertempat di Halaman Kantor Wali Kota Bima.

Dengan bangga berbagai capaian dan penghargaan yang diterima oleh Pemerintah Kota Bima sejak pertama dilantik pada tahun 2018 disebutkan dalam acara yang sederhana berbalut tasyakuran dan dakwah tersebut.

Setelah sukses menampilkan kilas balik 4 Tahun Kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima dalam tayangan berdurasi sekitar 10 menit karya Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) tersebut, Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE dengan rasa syukur dan semangatnya memberikan pidato singkatnya.

Tanpa berlama-lama beliau mengucapkan rasa syukurnya atas telah tercapainya masa kepemimpinan yang tergolong cepat berlalu. Meski dalam perjalanannya banyak capaian dan penghargaan yang di raih, namun juga menjadi catatan dan evaluasi bagi Pemerintah Kota Bima untuk menghadirkan lebih banyak kebermanfaatan bagi masyarakat.

Menurutnya semua keberhasilan yang dicapai tak luput dari kerja keras dan kerja cerdas dari berbagai pihak yang terlibat khususnya setiap perangkat daerah dan masyarakat Kota Bima. 

“Tidak mungkin Kota Bima maju dengan pesat kalau tidak melibatkan seluruh instrumen yang ada dalam membangun Kota Bima.” Sanjungnya.

Kilas balik kepemimpinannya yang menempuh berbagai tantangan dan rintangan tak menyurutkn niatnya untuk mewujudkan Kota Bima yang berkualitas dan setara menuju masyarakat yang maju dan mandiri selaras dalam Visi-Misi Lutfi - Feri, sapaan akrabnya. Terlebih lagi dengan terpaan Pandemi Covid-19 yang tak tanggung-tanggung merenggut kebebasan masyarakat dalam kelangsungan hidupnya, juga berhasil memporak-porandakan berbagai rencana pembangunan dan pemberdayaan Pemerintah Kota Bima.

“Yang di raih selama 4 tahun dengan keterbatasan anggaran apalagi di tahun yang penuh dengan persoalan yaitu covid-19, tapi kita mampu membangun infrastruktur dengan anggaran terbatas.” Bangga Wali Kota Bima.

Lebih lanjut, beliau mengingatkan agar capaian yang ada tidaklah menjdi pemuas yang mengendurkan disiplin dan kinerja kita sebagai pelayanan masyarakat, melainkan menjadi momentum untuk mengevaluasi dan mengelaborasi apa-apa yang perlu untuk dibenahi dan di isi kembali. Tentunya dengan koordinasi dan sinergi berbagai pihak khususnya perangkat daerah yang ada dapat menjadi satu kekuatan dan modal yang mumpuni untuk membangun daerah.

“Makanya dari sekian banyak OPD yang ada tidak lagi mereka menyelenggarakan administrasi pelayanan semata tapi juga terlibat di tengah masyarakatnya. Ini terbukti dari aplikasi saninu yang kita kembangkan.” Ujar beliau kembali memamerkan.

Pada poin selanjutnya beliau menekankan bahwa di era yang serba digital ini Pemerintah Daerah juga dituntut untuk berjalan beriringan bersama dengan menghadirkan berbagai inovasi tepat guna untuk masyarakat maka segala alur birokrasi dan komunikasi dapat menjadi lebih singkat dan mudah karena hadirnya teknologi di dalamnya. Hal tersebut juga terpancar dari hadirnya berbagai inovasi di Kota Bima untuk memudahkan masyarakat dalam berurusan dan mencapai Good Governance.

“Begitu juga kita harus mampu melakukan inovasi yang bisa menempatkan nilai tambah. Karena disana meletakkan kepentingan masyarakat di dalamnya. Saya yakin bahwa ini tidak mengendurkan semangat OPD untuk meraih itu semua. Karena tidak ada keterlambatan bagi kita untuk mengembangkan Kota Bima berbasis Smart City.” Semangatnya memotivasi.

Mengakhiri sambutannya, Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE meyakini bahwa apa yang ditorehkan di empat tahun belakangan ini bukanlah menjadi akhir, namun menjadi cerminan untuk melangkah lebih baik di tahun kelima yang akan datang.

“4 tahun waktu yang cukup panjang bagi kita semua mengisi dan membaktikan diri kepada Kota Bima. Saya yakin dan percaya di tahun yang mendatang akan menyonsong lebih baik lagi.” Tutup Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE.

***