Wali Kota Bima Silaturahmi Bersama Komisaris dan Direktur Utama Bank NTB Syariah

Berlangsung di Ruang Rapatnya Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE bersama Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Kepala BPKAD Kota Bima, Kepal Bagian Perekonomian dan SDA, juga Wakil Ketua DPRD Kota Bima melangsungkan audiensi yang disertai silaturahmi bersama Komisaris dan Dirut Bank NTB Syariah, dan Branch Manajer Bank NTB Syariah Cabang Bima.

Dalam acara audiensi tersebut membahas Strategi Bank NTB Syariah memenuhi Kewajiban POJK Nomor 12/POJK.03/2020 Tentang Konsolidasi Bank Umum, dengan 2 (dua) agenda diantaranya pertama, Sinergi Kelompok Usaha Bank (KUB), kemudian yang kedua Perubahan Peraturan Daerah dan Anggaran Dasar.

Mengawali audiensi, pemaparan terkait Perkembangan Kinerja Keuangan PT Bank NTB Syariah Posisi September 2022 dijelaskan oleh Dirut Dana dan Jasa Bank NTB Syariah H. Nurul Hadi. Dan setelahnya sesi diskusi dibuka oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan selaku moderator.

Dalam pandangannya Wali Kota Bima mengatakan apa yang dilakukan untuk mencapai 3 Triliun penyertaan modal inti, ini merupakan pekerjaan rumah yang sangat besar yang dilakukan oleh Bank NTB Syariah.

"Strategi-strategi apa yang akan dilakukan, pendekatannya sampai dimana, apakah sekedar mengambil langkah konsolidasi bank umum dengan bank yang lainnya, apakah potensi itu akan melangkah kesana, atau ada alternatif-alternatif lain," jelas Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE.

Diakhir arahannya Wali Kota Bima selaku pemegang saham menginginkan adanya langkah-langkah konkret sehingga penyertaan tidak saja dalam bentuk prestan, juga bisa dilakukan dengan metode lain seperti penyertaan modal aset, sehingga penambahan modal inti untuk Bank NTB dapat tercapai.

“Pada prinsipnya Pemerintah Kota akan melakukan apapun langkah yang terbaik, sehingga bank NTB bisa eksis dalam mendukung pembangunan di Kota Bima maupun di NTB.” Wali Kota mengakhiri.

***