Pj Wali Kota Bima Ikuti Tahapan Penilaian Prestasi Kepala Daerah Penghargaan Innovative Government Award (IGA) Tahun 2024

Penjabat (Pj) Wali Kota Bima, Drs. H. Muhtar MH mengikuti pembukaan video conference (vicon) dalam tahapan penilaian prestasi kepala daerah untuk penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2024 pada Senin, 28 Oktober 2024.

Acara ini berlangsung di Command Center Kota Bima, di mana Pj Walikota yang didampingi langsung oleh Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bima, Kadis Kominfotik, Kepala Brida Kota Bima, serta Pimpinan OPD yang mendapatkan undangan, mengikuti proses seleksi inovasi daerah secara virtual.

Dalam acara tersebut, Pj Wali Kota Bima menyampaikan pentingnya penghargaan IGA sebagai motivasi bagi pemerintah daerah untuk terus berinovasi dalam pelayanan publik. "Kami berkomitmen untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang kreatif, solutif, dan berdampak positif bagi masyarakat Kota Bima," ujar Pj Wali Kota Bima.

Program IGA 2024 ini menjadi ajang bagi Kota Bima untuk menunjukkan inovasi-inovasi yang telah dikembangkan dalam berbagai sektor. Berbagai program unggulan yang mengedepankan teknologi informasi dan pengelolaan sumber daya publik telah disiapkan sebagai upaya memenuhi kriteria penilaian dari kementerian.

Diharapkan, dengan partisipasi aktif dalam tahapan penilaian ini, Kota Bima dapat meraih penghargaan dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam hal inovasi pemerintahan yang efektif dan efisien. ***