Pj Sekda Pimpin Rakor Persiapan Kunjungan Wamen Perumahan dan Kawasan Permukiman di Kota Bima

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Kota Bima memimpin rapat koordinasi dalam rangka mempersiapkan kunjungan Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Bapak Fahri Hamzah, yang dijadwalkan akan berlangsung pada 22 hingga 23 Desember 2024. Rapat tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Wali Kota Bima, Selasa (17/12/2024).
Dalam arahannya, Pj. Sekda menekankan pentingnya kesiapan menyeluruh dari seluruh perangkat daerah. Menurutnya, persiapan teknis dan koordinasi yang matang sangat dibutuhkan agar kunjungan Wakil Menteri berjalan lancar dan sesuai harapan.
“Setiap perangkat daerah harus memahami perannya dan menjalankan tugasnya dengan maksimal. Pemantapan koordinasi ini menjadi kunci agar seluruh agenda dapat terlaksana tanpa kendala,” ujar Pj. Sekda dalam rapat tersebut.
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Bima menyampaikan bahwa agenda utama kunjungan ini adalah peresmian 13 unit rumah di Kelurahan Rabadompu Barat, disusul peresmian 23 unit rumah di Kelurahan Sambinae. Ia berharap, melalui kehadiran Wamen, Pemerintah Kota Bima bisa mendapatkan dukungan tambahan untuk pemenuhan kebutuhan rumah layak huni bagi masyarakat.
Rangkaian acara direncanakan akan dimulai pada 23 Desember 2024, dengan persiapan teknis yang meliputi penerimaan kedatangan Wakil Menteri di bandara serta pengaturan jalannya kegiatan peresmian.
Pj Sekda juga menekankan perlunya dukungan lintas sektor, baik dari aspek teknis, koordinasi, hingga penganggaran, agar agenda kunjungan ini berjalan sukses.
“Kita harus memastikan seluruh proses berlangsung tertib, aman, dan lancar. Kesuksesan kunjungan ini diharapkan membawa manfaat bagi masyarakat dan mendorong peningkatan pembangunan di Kota Bima,” tutup Pj. Sekda.
Rapat ini dihadiri oleh sejumlah kepala perangkat daerah, perwakilan dari Dinas Perkim, serta unsur terkait lainnya yang turut berperan dalam menyukseskan agenda tersebut. ***