Staf Ahli Wali Kota Buka secara Resmi Festival Karya Mahasiswa STKIP Taman Siswa Bima
Kegiatan Festival Karya yang diadakan oleh Mahasiswa STKIP Taman Siswa Bima telah dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Wali Kota Bima bidang Kesejahteraan Rakyat, Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) H. Sukarno, S.H, bertempat di Kampus II STKIP Taman Siswa Bima, Kamis (23/01/2025).
Turut hadir dalam festival tersebut, Ketua STKIP Taman Siswa Bima DR. H. Ibnu Khaldun Sudirman, M.Si, serta Unsur Dosen dan Tenaga Pendidik.
Mewakili Pj Wali Kota Bima, melalui sambutannya H.Sukarno menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas terselenggaranya acara festival karya yang diadakan oleh mahasiswa STKIP Taman Siswa Bima.
"Kita semua berdoa agar ke depannya acara ini tidak diselenggarakan di Kampus II, tapi di Kampus III", Harap Staf Ahli. *