Asisten I Buka Pelatihan Tata Kelola Destinasi Pariwisata Kota Bima Tahun 2019
Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Pariwisata Kota Bima menggelar Kegiatan Pelatihan Tata Kelola Destinasi Pariwisata Kota Bima Tahun 2019, Senin 17 Juni 2019 di Meeting Room Hotel Parewa Kota Bima. Acara ini dibuka oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Setda Kota Bima Drs H Supratman M.AP,. Acara ini dihadiri pula oleh para pimpinan BUMN/BUMD dan Penggerak industri pariwisata, Pokdarwis yang ada di Kota Bima.
Dalam sambutan Walikota Bima yang dibacakan oleh Asisten bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Setda Kota Bima menyampaikan apresiasi Dinas Pariwisata Kota Bima yang menyelenggarakan kegiatan pelatihan tata kelola desrinasi wisata. Baginya, berbicara mengenai keberhasilan pengembangan pariwisata, ada beberapa unsur-unsur yang sangat menentukan dalam pengelolaan destinasi wisata antara lain daya tarik wisata, fasilitas dan jasa pelayanan wisata, kemudahan untuk mencapai destinasi wisata dan keramah tamahan.
“Penataan destinasi pariwisata perlu kita perhatikan agar menjadi nilai tambah berdaya saing. peran serta masyarakat juga sangat menentukan keberhasilan pengelolaannya”, jelas Asisten.
Diharapkannya melalui kegiatan ini mewujudkan peningkatan kapasitas dan profesionalisme masyarakat sekitar destinasi wisata serta pelaku usaha pariwisata dalam pengelolaan kepariwisataan di Kota Bima. Dengan adanya pelatihan ini kelurahan yang punya destinasi wisata jadi lebih yakin dan percaya diri untuk mengembangkan potensi wisata untuk mendapatkan pemasukan, sekaligus ikut mensejahterakan masyarakat sekitar.
“Saya harapkan, setelah pelaksanaan pelatihan ini dinas terkait dapat melakukan pembinaan secara bertahap sehingga penataan destinasi pariwisata kita dapat tertata baik dan berdaya saing ajaklah lembaga masyarakat dan masyarakat sekitar lokasi pariwisata untuk berperan aktif memajukan dan memanfaatkan destinasi wisata guna peningkatan kesejahteraan”, ujar Asisten menutup sambutannya.
Kepala Dinas Pariwisata, Sunarti. S.Sos. MM melaporkan bahwa pelatihan akan berlangsung selama 3 hari di mulai 17 Juni 2019 sampai dengan 20 Juni 2019. Adapun tujuan dari pelatihan Tata Kelola Destinasi Pariwisata ini yaitu untuk meningkatkan pemahaman peserta untuk mengelola destinasi sebagai sebuah sumber PAD di kota Bima. Disampaikannya pula bahwa untuk Tahun 2020 pengembangan parawisata di tahun 2020 yaitu di pantai Kolo yang diharapkan akan menjadi tempat andalan sebagai tempat parawisata selain Lawata yg sudah menjadi Primadona sebagai tempat parawisata di Kota Bima. ***