Wali Kota Bima Dorong Transparansi dan Harmonisasi Program BAZNAS untuk Optimalisasi Zakat

Prokopim Kota Bima, 30 Desember 2025 – Wali Kota Bima menerima audiensi Pimpinan dan Pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Bima di Ruang Kerja Wali Kota Bima, Selasa (30/12/2025). Audiensi ini menjadi forum evaluasi pelaksanaan program BAZNAS Tahun 2025 sekaligus penguatan sinergi antara BAZNAS dan Pemerintah Kota Bima dalam pengelolaan zakat.

Dalam pertemuan tersebut, Pimpinan BAZNAS Kota Bima menyampaikan bahwa sepanjang Tahun 2025, penghimpunan dan pendistribusian zakat telah dilaksanakan dengan capaian yang melampaui target awal, penyampaian tersebut dimaksudkan sebagai bentuk komitmen BAZNAS dalam mengelola amanah umat secara optimal.

BAZNAS Kota Bima juga menyampaikan rencana penguatan regulasi melalui Peraturan Wali Kota (Perwali) tentang pemungutan zakat profesi dan zakat mal, yang tidak hanya terbatas pada Aparatur Sipil Negara (ASN), tetapi diperluas kepada masyarakat dan pelaku usaha yang telah memenuhi ketentuan syariah. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan potensi zakat dan memperluas manfaatnya bagi masyarakat yang membutuhkan.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Bima menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pendistribusian zakat. Menurutnya, keterbukaan informasi kepada publik akan meningkatkan kredibilitas BAZNAS, sehingga kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan zakat, khususnya zakat mal, dapat semakin optimal.

“Transparansi distribusi zakat harus terus diperkuat. Kepercayaan publik adalah kunci utama agar penerimaan zakat, terutama zakat mal, dapat meningkat dan memberi dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” tegas Wali Kota Bima.

Selain itu, Wali Kota juga mendorong adanya harmonisasi program BAZNAS dengan perangkat daerah, khususnya dinas-dinas terkait di lingkungan Pemerintah Kota Bima. Sinergi program dinilai penting agar intervensi sosial yang dilakukan BAZNAS sejalan dengan kebijakan dan prioritas pembangunan daerah serta meminimalisir tumpang tindihnya bantuan kepada masyarakat, terutama di bidang kesejahteraan sosial dan pengentasan kemiskinan.

Audiensi ini turut dihadiri oleh Staf Ahli Wali Kota Bidang Kesejahteraan Rakyat, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bima, serta Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Bima. Pertemuan berlangsung dalam suasana konstruktif dan penuh komitmen untuk memperkuat peran zakat sebagai instrumen pembangunan sosial di Kota Bima.

Pemerintah Kota Bima berharap, melalui kolaborasi yang solid dan pengelolaan zakat yang profesional, BAZNAS Kota Bima dapat terus berkontribusi dalam mewujudkan keadilan sosial dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.